Negeri Ads

Negeri Ads
Powered By Blogger

Kamis, 24 Desember 2009

Mulok Bahasa Sunda

Pembagian raport sudah dilaksanakan. Raport Syifa & Zidane sudah aku terima. Nilai raport SD Syifa yang bersekolah di SD SBI Melong Mandiri I Cijerah bisa dibilang bagus walaupun tidak mendapatkan ranking, semua diatas KKM (kriteria Ketuntasan Minimal). Ada satu pelajaran yang walaupun nilainya diatas KKM tapi nilai tersebut lebih rendah dari nilai bahasa "batur", nilai bahasa Englishnya lebih tinggi dari nilai....... bahasa sunda (65 dari KKM 60) ? Begitupun nilai bahasa Jepangnya lebih tinggi dari nilai bahasa sunda ! ich...jadi malu neeh...padahal saya dan suami berasal dari tanah sunda ! Kenapa lebih sulit membiasakan diri berbahasa sunda ya....dari pada beringgris-inggris ria ! any coments ?

Nilai raport zidane lumayan......kemampuannya diatas teman-teman sekelasnya, he...he...he...baru tk 0 kecil, apa bisa ya diberi penilaian ? tapi kemampuan baca/tulis/berhitung dan iqro nya diatas teman-temannya. Sayang we.....cengeng, sensi, ogo, ih....pokoknya edun pisan manjanya ! gak ada saingan sich dirumah....saingannya cuma ayahnya ! hi...hi...hi...Oh...ya nilai raport TPA (Taman Pendidikan Alquran) syifa juga bagus, termasuk kedalam 5 besar dikelasnya, mungkin karena jarang absen......hampir setiap hari masuk sekolah TPA, mau hujan ataupun panas.

Insya Allah ilmu-ilmu yang telah mereka terima itu bisa bermanfaat bagi masadepan mereka kelak, amin....

SPIRIT CAMP - KOTABARU PARAHYANGAN

Spirit camp yang terletak di kota baru parahyangan - padalarang adalah tempat tujuan wisata dari sekolah zidane RA. Almanar. Dengan perjalanan yang cukup singkat yaitu kira-kira 20 menit dari Cimahi lewat tol Baros kami sudah sampai ditujuan. Dengan pemandangan yang indah dan tempat outbond yang cukup luas, anak-anak sudah tidak sabar untuk mengikuti kegiatan hari itu. Dengan harga Rp 37.000,- sudah termasuk tiket masuk + games + makan siang plus untuk orang tua Rp. 25.000,- sudah termasuk tiket masuk + makan siang.

Anak-anak dikelompokan menjadi 4 kelompok dengan pembimbing masin-masing, diawali dengan acara perkenalan dan bernyanyi-nyanyi anak-anak terlihat sangat antusias. Kegiatan outbond anak-anak ini membutuhkan kesiapan guru-guru dan pembimbingnya plus orang tua pendamping karena yang namanya anak-anak pastilah ada yang secara tidak sadar "kabur" dari kelompoknya, he...he...he....cukup membuat "panik" para gurunya.

Dengan berbasah-basah dan berkotor-kotor anak-anak terlihat tidak kelelahan, padahal saya sendiri yang ikut mendampingi merasa cukup kelelahan karena harus berteriak-teriak, ikut lari-lari dan menaiki tempat-tempat yang agak tinggi.

Setelah acara outbond selesai....anak-anak makan siang disebuah ruangan yang diciptakan sangat colourfull, very interesting place sedangkan para orang tua makan dengan view pepohonan dan pegunungan, hmmmmmmm.... nice concept. Selesai makan siang kami menonton film 4 dimensi mengenai luar angkasa, wuih.....anak-anak heboh sekali...berteriak-teriak dan menjerit-jerit seolah-olah berada di angkasa luar. Lumayan.....walaupun tidak seheboh 4D di Taman Impian Jaya Ancol.

Selesai semua kegiatan hari itu, kamipun pulang dengan rasa senang plus "very tired". Di mobil anak-anak tertidur......mungkin sedang memimpikan berada di angkasa luar ! Kapan-kapan kita main lagi ke Spirit Camp !

Rabu, 23 Desember 2009

Ikan bawal bakar cicendo

Apa yang dicari dari sebuah sajian makanan ? Semua orang tahu kalau Bandung itu salah satu gudangnya kuliner. Motivasi orang dalam mencari makananpun berbeda-beda, ada yang sekedar untuk mengisi perut, ada yang mencari nuansa tempat makannya, ada yang mencari 'taste'nya bahkan ada yang mencari makan sesuai dengan isi kantongnya. Banyak tempat makan enak di Bandung, seperti tadi siang saya dan keluarga makan di daerah cicendo, sementara suami dan mertua saya makan lontong kari& kupat tahu, saya dan zidane makan ikan bakar komplit. Entah karena memang sudah waktunya makan (kalaps !) atau makanannya yang enak. Masing-masing kami habis 1 porsi kebetulan zidane memang suka makan ikan (biar pintar mah !) begitu kata zidane.

Saya pikir seporsi ikan bakar komplit pastilah lebih mahal dari seporsi lontong kari/kupat tahu, eh......ternyata waktu saya bayar harga seporsi ikan bawal bakar komplit itu harganya hanya Rp 6.500,- x 2 = Rp. 13.000,-. Sedangkan seporsi lontong kari harganya Rp 7.500,-, buat saya pastilah lebih mengenyangkan nasi komplit dari pada lontong.

Walaupun tempat & suasananya tidak "indah" tapi lumayanlah menurut saya, selain rasanya enak & mengenyangkan, harganya pun relatif murah, Wah....kalau direstoran harganya kurang lebih 2x lipatnya & rasanyapun belum tentu seenak ini, sampai saya kepikiran untuk menawarkan kepada penjualnya untuk buka cabang di tempat lain, hi...hi...hi...dasar "otak kanan" !

Senin, 21 Desember 2009

Rekreasi ke karang setra

Hari ini dari sekolah syifa mengadakan rekreasi ke kolam renang karang setra tujuannya sich selain rekreasi juga untuk pengambilan nilai mata pelajaran penjaskes. Seperti biasa kalau ada acara rekreasi yang paling repot itu ibu-ibunya, sementara anak-anak renang dengan dipimpin oleh guru olah raganya, ibu-ibunya sibuk "botram", "botram" itu bahasa sunda yang artinya makan bersama dengan membawa menu masing-masing. Menu pilihan favoritku untuk acara "botram" ini adalah tumis cumi cabe gendot, mungkin sebagian orang gak tau....apa sich cabe gendot itu ? Sama dengan cabe-cabe lainnya yang rasanya sudah pasti puuuuedasssss, si cabe gendot ini bedanya hanya dari bentuk & ukurannya saja. Mungkin disebut cabe gendot karena bentuknya gendut dan ukurannya besar-besar. Kali ini cuminya cuma ada 1/4 kg plus cabe gendotnya 1,5 ons, wao......puedas bangets, hiy !

*Tumis cumi cabe gendot*

Bahan-bahannya :
- 1/4 kg cumi telor (kecil-kecil gendut)
- cabe gendot sesuai selera
- 6 siung bawang putih
- 5 lembar daun jeruk
- 5 cm jahe
- 2 btng lengkuas
- 3 lembar daun salam
- garam sedikit saja
- penyedap secukupnya
- kecap secukupnya
- minyak goreng secukupnya

Cara membuat :

goreng dahulu cuminya setengah matang angkat lalu tumis bumbu-bumbunya sampai harum, lalu masukan cumi yang setengah matang tadi biarkan kira-kira sampai bumbunya meresap lalu diberi garam, penyedap & kecap sampai agak kering.

siap disantap dengan nasi panas, hmmmmmmm bombastis puedasnya.....

Selamat mencoba !

Minggu, 20 Desember 2009

Menyebarkan "aura positif"

Pagi ini bangun dengan semangat baru untuk mendapatkan hasil yang positif. Sayangnya..... terkadang ada hal-hal yang membuat "aura positif" itu tiba-tiba surut......! Untuk menyebarkan "aura positif" di rumahpun jadi agak sulit kalau tidak didukung oleh orang-orang yang kita sayangi. Alhasil....."aura positif" kitapun jadi hilang. Gimana ya caranya menghidupkan kembali "aura positif" itu ?

Berjanji sendiri......melanggar sendiri.....ketahuan, jadi....malu sendiri dech !

Pernah mengalami tidak, kita berjanji.....misalnya untuk tidak melakukan kebiasaan yang kita sudah tahu tidak baik, padahal tidak ada yang memaksa untuk berjanji, eh.....tau-tau dengan sengaja atau tanpa sengaja kita melanggar janji itu.....ada yang tahu lagi.....gimana ya cara menutupinya, hi...hi...hi...semakin kita mengelak jadi semakin ketahuan dech bohongnya !

Bergerilya mencari ilmu

Judul yang tepat untuk mengisi hari ini adalah "bergerilya mencari ilmu", bergerilya itu kan artinya sembunyi-sembunyi atau diam-diam, kenapa mencari ilmu itu harus sembunyi-sembunyi padahal kita mencari ilmu dari buaian hingga keliang lahat. Jam 10.00 pagi saya & suami harus ada di tempat "mencari ilmu" itu masing-masing dengan tempat yang berbeda tapi dengan tujuan yg sama.

Terpaksa saya harus membawa si kecil Zidane karena tempat biasa saya menitipkan anak-anak he...he...he....tempat 'nien & akinya sedang "kosong" karena mereka sedang di ciamis, anak saya yang besar syifa sedang menginap dirumah uwanya/kakak iparku.

Acara launching katalog baru dari Sophie Martin yang aku hadiri penuh dengan ibu-ibu yang ingin memiliki bisnis yang tidak mengikat secara waktu alias freelance, mereka masih malu-malu karena belum terbiasa. Acaranya lumayan menarik dengan tiket undangan seharga Rp. 10.000,- sudah termasuk snack dan doorprize, menjadi member dengan membayar Rp. 50.000,- mendapatkan tas yg isinya majalah, kartu member & beberapa sample.

Kenapa ya aku merasa sembunyi-sembunyi mengikuti acara ini, padahal setelah kuikuti acara ini aku mendapatkan beberapa kenalan yach......mungkin nanti akan bertemu kembali bisa juga tidak. Aku punya beberapa strategi untuk melanjutkan bisnis ini tapi nanti kalau sudah jalan baru aku cerita ya !